Cari
Xperience/Jepang/Kanto/Tokyo/Suginami/(Indonesia Home Delivery) JR Pass untuk Seluruh Jepang oleh Wendy Tour

(Indonesia Home Delivery) JR Pass untuk Seluruh Jepang oleh Wendy Tour

Tokyo, Japan
Lihat Peta
Buka | Jum, 00:00-23:59
Lihat Jam Buka
Lihat Semua Foto

9.8

Istimewa

Berdasarkan 25 review

Lihat Peta

Tokyo
Mulai dari

Rp 5.259.000

Cari Voucher

Pengalaman yang Menunggumu

Setelah pembelian, Exchange Order kamu akan berlaku selama 90 hari untuk ditukarkan dengan JR Pass di Jepang
Menjelajahi kota-kota populer di Jepang jadi lebih mudah dengan JR Pass!
Naik bus, kapal feri, hingga kereta cepat yang dioperasikan oleh Japan Railways Group tanpa hambatan
Pilih salah satu jenis pass, Ordinary dan Green (kelas satu), dengan masa berlaku 7, 14, hingga 21 hari
Exchange Order akan dikirim ke alamat kamu di Indonesia dan tukarkan Exchange Order tersebut dengan JR Pass setelah tiba di Jepang

Nikmati liburan anti repot di Jepang dengan Japan Rail Pass (JR Pass) – tiket istimewa untuk akses tanpa batas ke jaringan kereta api yang dioperasikan Japan Railways Group! Tiket ini sudah termasuk akses untuk kereta cepat/shinkansen, kereta lokal JR, bus, dan feri.

Petualangan sesukamu: Nikmati akses tak terbatas ke sistem kereta api kelas dunia di Jepang dengan durasi pilihanmu – 7 Hari, 14 Hari, atau 21 Hari. Pilih pass yang sesuai rencana perjalanan kamu supaya berlibur dengan santai.
Secepat kilat dengan shinkansen: Rasakan sensasi seru naik kereta cepat/shinkansen yang akan mengantar kamu ke tujuan dengan cepat dan nyaman.
Perjalanan fleksibel: JR Pass cocok untuk semua pelancong, baik yang jadwalnya padat ataupun ingin liburan santai. Pilih pass 7 Hari untuk liburan singkat atau pilih pass 14 Hari dan 21 Hari untuk bertualang lebih lama di Jepang.
Pilihan kelas: JR Pass tersedia dalam 2 jenis kelas – Ordinary dan Green (kelas satu) untuk menjamin perjalanan yang nyaman dan menyenangkan. Pilih pass yang sesuai dengan gaya liburanmu!

Jangan lewatkan kesempatan liburan tanpa stress di Jepang. Dapatkan JR Pass kamu dan bersiaplah untuk memulai petualangan di Jepang!

Apa Perbedaan Ordinary Car dan Green Car?

Kalau kamu menginginkan perjalanan yang efisien, murah, dan mudah, maka Ordinary Car adalah pilihan yang cocok untuk kamu. Dengan Ordinary Car, kamu tidak harus melakukan reservasi untuk naik kereta dan kamu bisa berganti-ganti kereta dengan mudah. Akan tetapi, karena penumpang tidak perlu melakukan reservasi, Ordinary Car bisa lebih ramai daripada Green Car.

Bepergian dengan nyaman dalam gerbong Ordinary Car dengan susunan kursi 2+3 atau 2+2

Sementara itu, jika kamu menginginkan kenyamanan lebih dengan ruang yang lebih luas di kereta, Green Car adalah pilihan yang tepat untuk kamu. Ditandai dengan simbol semanggi hijau, Green Car menawarkan tempat duduk yang lebih luas dengan ruang kaki yang lebih besar agar penumpang dapat bepergian dengan nyaman. Gerbong ini juga biasanya tidak seramai Ordinary Car, karena semua kursi harus dipesan sebelum naik. Kamu bisa melakukan reservasi di loket JR Pass. Reservasi kursi dapat dilakukan di loket JR dan hanya tersedia setelah kamu menukarkan JR Pass

Pilih tiket Green Car untuk menikmati tempat duduk yang lebih luas dan nyaman di gerbong Green Car

Selain itu, dengan pass Green Car, kamu bisa naik Green Car dan Ordinary Car, sedangkan dengan pass Ordinary Car, kamu hanya bisa naik Ordinary Car.

Lakukan perjalanan dengan kecepatan tinggi menggunakan Shinkansen yang terkenal di Jepang!

Nikmati keindahan Jepang, seperti mengunjungi taman bunga yang cantik di Furano, Hokkaido

Kunjungi tempat-tempat ikonik di Jepang lainnya, seperti Itsukushima Shrine di Hiroshima

Kunjungi Kanazawa atau Takayama menggunakan JR Pass kamu, dan habiskan hari kamu di Shirakawago

Area Cakupan

Nikmati perjalanan di seluruh penjuru Jepang menggunakan transportasi yang dioperasikan oleh JR

Bagaimana cara membeli dan menggunakan JR Pass?

Pilih jenis JR Pass yang kamu inginkan. Kemudian, isi tanggal dan alamat pengiriman Exchange Order kamu. Sebelum menyelesaikan pembelian, pastikan nama yang kamu masukkan sudah benar sesuai dengan nama yang tertera di paspor. Setelah kamu menyelesaikan pembelian ini, kamu akan menerima E-Voucher Traveloka.

Apa yang harus dilakukan setelah menyelesaikan pembelian?

Setelah menyelesaikan pembelian, kamu harus menghubungi Wendy Tour ke nomor 087700010102 untuk mencocokkan data dan mengonfirmasi pesanan kamu. Kamu juga harus memberikan alamat rumah untuk mengirimkan Exchange Order. Exchange Order akan dikirimkan melalui kurir.

Kamu akan menerima Exchange Order dalam waktu 4 - 7 hari setelah pembelian atau pada tanggal pengiriman yang kamu pilih saat pembelian. Kamu memiliki waktu selama 90 hari untuk menukar Exchange Order kamu dengan JR Pass di JR Exchange Office di Jepang. Setelah ditukar, kamu harus mulai menggunakan JR Pass kamu dalam waktu 30 hari.

Di JR Exchange Office, bawa paspor, Exchange Order, dan isi formulir yang disediakan. Kamu harus mencantumkan tanggal pertama kali kamu akan menggunakan JR Pass. Setelah menerima JR Pass, kamu tidak perlu langsung menggunakannya. Kamu bisa memilih tanggal berapa pun untuk mulai menggunakannya selama masih dalam 30 hari sejak kamu menerima JR Pass.

Kontak, Fasilitas, Bahasa Layanan, dan Info Lainnya

Kesan Pengunjung Lain

Riska S. R.

10.0

/10
proses pengiriman lancar, exchange order bisa digunakan dengan baik di jepang. thanks

Krisna P.

10.0

/10
Pengurusan mudah, sampai di Tokyo ke JR Pass office Narita dan bisa langsung digunakan, pokoknya recommended, terima kasih

Lestari P.

10.0

/10
Praktis banget, agak pricey tapi menurut saya ini sangat worthit harganya

Tiket yang Tersedia

Detail Lokasi

Tokyo, Japan
Lihat Peta
Hubungi Partner:
+6287700010102

Frequently Asked Questions

Berapa harga tiket (Indonesia Home Delivery) JR Pass untuk Seluruh Jepang oleh Wendy Tour?
Harga tiket untuk (Indonesia Home Delivery) JR Pass untuk Seluruh Jepang oleh Wendy Tour mulai dari Rp 5.259.000. Kunjungi halaman ini (Indonesia Home Delivery) JR Pass untuk Seluruh Jepang oleh Wendy Tour untuk melihat informasi lengkap mengenai harga (Indonesia Home Delivery) JR Pass untuk Seluruh Jepang oleh Wendy Tour.
Kapan jam operasional (Indonesia Home Delivery) JR Pass untuk Seluruh Jepang oleh Wendy Tour?
(Indonesia Home Delivery) JR Pass untuk Seluruh Jepang oleh Wendy Tour saat ini beroperasi pukul 00:00-23:59. Untuk informasi lebih lengkap mengenai hari dan jam buka, silahkan kunjungi halaman berikut (Indonesia Home Delivery) JR Pass untuk Seluruh Jepang oleh Wendy Tour.
Dimana detail lokasi (Indonesia Home Delivery) JR Pass untuk Seluruh Jepang oleh Wendy Tour?
Detail lokasi (Indonesia Home Delivery) JR Pass untuk Seluruh Jepang oleh Wendy Tour berada di Tokyo, Japan. Kunjungi halaman ini (Indonesia Home Delivery) JR Pass untuk Seluruh Jepang oleh Wendy Tour untuk panduan cara menuju ke (Indonesia Home Delivery) JR Pass untuk Seluruh Jepang oleh Wendy Tour.
Apa saja tempat serupa seperti (Indonesia Home Delivery) JR Pass untuk Seluruh Jepang oleh Wendy Tour yang bisa ditemukan di Suginami?
Tempat serupa seperti (Indonesia Home Delivery) JR Pass untuk Seluruh Jepang oleh Wendy Tour yang bisa ditemukan di Suginami antara lain (Pick-Up/Delivery) JR Pass untuk Seluruh Jepang, (Pick-Up/Delivery Khusus Indonesia) JR Hokuriku Arch Pass 7 Hari, dan JR Tokyo Wide Pass.