0

Xperience Team

16 Mar 2023 - 3 min read

8 Rekomendasi Tempat Wisata Dekat Alun-Alun Purwokerto, Banyak yang Gratis!

Alun-Alun Purwokerto kerap menjadi destinasi wisata favorit warga lokal serta wisatawan yang berkunjung ke kota ini. Apalagi saat malam hari pada akhir pekan atau libur Lebaran, Alun-Alun Purwokerto kerap dipenuhi oleh wisatawan. Pada tahun 2021 lalu, Alun-Alun Purwokerto telah dipercantik dengan dilengkapi lampu warna-warni sehingga menambah daya tariknya sendiri. Sebelum menghabiskan malam di untuk sekadar bersantai dan kulineran, jelajahi terlebih dahulu tempat wisata dekat Alun-Alun Purwokerto agar liburan semakin seru. Berikut rekomendasi tempat wisata di dekat Alun-Alun Purwokerto pilihan Traveloka.

1. Museum Bank Rakyat Indonesia

Tempat wisata dekat Alun-Alun Purwokerto pertama yang bisa kamu kunjungi adalah Museum Bank Rakyat Indonesia atau Museum BRI. Wisata sejarah Purwokerto ini terdiri daru 2 lantai yang memamerkan sistem keuangan dan sejarah perbankan di Indonesia. Ada koleksi mata uang Indonesia dari berbagai zaman hingga wadah penyimpanan uang tradisional. Kamu juga bisa melihat diorama yang mengisahkan sejarah perjalanan BRI dari pertama kali berdiri hingga kini. Museum Bank Rakyat Indonesia Purwokerto juga dilengkapi dengan perpustakaan yang dibuka untuk umum.

Alamat:

Jl. Jend. Sudirman No.57, Kedungwuluh, Kecamatan Purwokerto Barat, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah

Jam buka:

Minggu-Kamis pukul 09.00-14.00 (Jumat & Sabtu tutup)

Harga tiket:

Gratis

2. Jembatan Gerilya Soedirman

Inilah wisata Purwokerto terbaru sekaligus instagramable yang tak boleh dilewatkan. Jembatan Gerilya Soedirman yang baru dibuka untuk umum pada tahun 2022 merupakan jembatan yang didesain dengan bentuk unik. Sesuai namanya, Jembatan Gerilya Soedirman merupakan jembatan yang menghubungkan Jalan Gerilya dengan Jalan Jenderal Soedirman.

Keunikan wisata Purwokerto ini terletak pada ornamen lingkaran serta jalan aspal yang dibangun dengan campuran plastik dalam rangka mendukung program pengurangan sampah plastik. Makin cantik, jembatan ini akan dihiasi lampu warna-warni pada malam hari. Adapun aktivitas yang bisa dilakukan di tempat wisata Purwokerto ini antara lain berjalan-jalan hingga menyewa scooter.

Alamat:

Kranjimuntang, Purwanegara, Kecamatan Purwokerto Timur, Jawa Tengah

Jam buka:

24 jam

Harga tiket:

Gratis

3. Menara Pandang Teratai

Menara Pandang Teratai juga termasuk dalam wisata Purwokerto terbaru karena baru dibuka untuk umum pada tahun 2022 lalu. Tempat wisata dekat Alun-Alun Purwokerto ini menghadirkan menara pandang setinggi 117 meter. Bentuk teratai pada puncak menara bukan sembarang dipilih. Mahkota bunga teratai dipilih dari filosofi Dwipa Semarang yang menyimbolkan hubungan antara manusia, alam, dan Tuhan.

Menara Pandang Teratai Purwokerto terdiri dari 5 lantai. Lantai 1 dan 2 digunakan sebagai ruang pertemuan serta toko-toko. Sementara lantai 3 dan 4 dilengkapi dengan dek observasi serta jembatan kaca di ketinggian sekitar 80 meter. Saat malam hari, Menara Pandang Teratai akan memancarkan cahaya warna-warni dari teknologi LED yang menyelimuti fasad bangunan.

Alamat:

Jl. Bung Karno, Kec. Purwokerto Timur, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah

Jam buka:

Setiap hari pukul 09.00-22.00

Harga tiket:

Mulai dari Rp15.000

4. Taman Andhang Pangeran

Selain Alun-Alun Purwokerto, kamu juga bisa bersantai di Taman Kota Andhang Pangrenan. Taman yang dahulunya Terminal Bus Purwokerto ini dilengkapi dengan berbagai spot foto kekinian seperti lampion, kursi dengan simbol cinta, serta replika flora dan fauna. Kamu bisa berjalan santai, jogging, main sepeda, hingga duduk-duduk santai di bangku taman.

Alamat:

Jl. Gerilya Purwokerto Selatan, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah

Jam buka:

Setiap hari pukul 08.00-22.00

Harga tiket:

Gratis

5. Museum Panglima Besar Jenderal Soedirman

Foto: visitjawatengah.jatengprov.go.id

Wisata sejarah Purwokerto juga bisa dilakukan di Museum Panglima Besar Jenderal Soedirman. Wisata ini berjarak sekitar 4 km dari Alun-Alun Purwokerto. Kamu bisa melihat diorama, foto-foto perjuangan, hingga duplikat koleksi peninggalan Jenderal Soedirman di museum di Purwokerto ini. Ada juga Patung Panglima Besar Jenderal Soedirman duduk di atas kuda yang terbuat dari bahan perunggu seberat 5,5 ton dengan tinggi 4,5 meter. Museum sekaligus Monumen Panglima Besar Jenderal Soedirman ini dibangun untuk mengenang perjuangan Jenderal Soedirman di tempat kelahirannya yaitu Purwokerto.

Alamat:

Jl. Patimura No. 240A, Dusun II, Pasir Kidul, Kecamatan Purwokerto Barat, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah

Jam buka:

Senin-Kamis pukul 08.00-16.00, Jumat-Sabtu pukul 15.00-17.30 & Minggu pukul 06.45-09.00

Harga tiket:

Mulai dari Rp3.000

6. The Village Purwokerto

Foto: thevillagepurwokerto.my.id

Wisata dekat Alun-Alun Purwokerto yang menawarkan aktivitas seru lainnya adalah The Village Purwokerto. Taman seluas 2,5 hektare ini diminati banyak wisatawan karena arsitektur dan dekorasinya memadukan bangunan khas Nusantara sekaligus barat sehingga unik menjadi spot foto kekinian. Ada banyak aktivitas seru yang bisa dilakukan di wisata Purwokerto ini. Misalnya saja berburu spot foto di replika Kincir Angin Belanda dan replika istana.

Ada juga wahana sungai dan danau buatan yang akan mengajakmu naik paddle boat untuk menyusuri kanal seperti di Venesia. The Village Purwokerto juga menghadirkan Bird Dome yang memamerkan berbagai koleksi burung. Ajak juga si kecil untuk bermain di playground dengan ragam permainan anak seru serta Mini Zoo.

Alamat:

Jl. Raya Baturaden No.KM 7, Dusun I, Baturaden, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah

Jam buka:

Rabu-Senin pukul 08.00-17.00 (Selasa tutup)

Harga tiket:

Mulai dari Rp25.000

7. Taman Mas Kemambang

Foto: instagram.com/tamanmaskemambang

Tempat wisata di dekat Alun-Alun Purwokerto berupa taman lainnya yang bisa disambangi adalah Taman Mas Kemambang. Ruang terbuka hijau ini dilengkapi dengan taman, jogging track, kolam ikan, serta danau buatan. Selain bersantai, kamu juga bisa memberi makan ikan atau mengajak anak bermain di playground dengan permainan ayunan, perosotan, hingga jungkat-jungkit. Tersedia pula rumah joglo yang bisa digunakan untuk pertemuan keluarga atau acara kumpul bersama teman-teman.

Alamat:

Jl. Karang Kobar No.9, Kecamatan Purwokerto Utara, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah

Jam buka:

Setiap hari pukul 09.00-22.00

Harga tiket:

Mulai dari Rp5.000

8. Funworld Moro Mall

Kamu juga bisa berkunjung ke Moro Mall Purwokerto untuk mendapatkan pengalaman seru liburan di Funworld. Sudah tak asing lagi Funworld dikenal sebagai tempat hiburan yang cocok untuk segala usia. Funworld Moro Mall Purwokerto dilengkapi dengan berbagai wahana seru seperti roller coaster hingga Bazooka Drop Zone Tower yang bisa memacu adrenalin. Yuk, ajak orang tersayang liburan ke wisata Purwokerto ini dan booking tiket Funworld Moro Mall Purwokerto berikut ini:

Tiket Funworld Moro Mall Purwokerto

Purwokerto, Jawa Tengah

Alamat:

Jl. Perintis Kemerdekaan No.7, Purwokerto Selatan, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah

Jam buka:

Setiap hari pukul 09.00-21.30

Harga tiket:

Mulai dari Rp90.000

Lengkapi liburanmu dengan berkunjung ke berbagai tempat wisata di Purwokerto! Temukan rekomendasi wisata serta aktivitas seru lainnya di Traveloka. Update aplikasimu dan pantau secara berkala untuk mendapatkan informasi terkini tentang promo Traveloka. Selamat liburan ke wisata dekat Alun-Alun Purwokerto!

Tags:
jawa-tengah
purwokerto
wisata-jawa-tengah
wisata-purwokerto
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan