Cari
Xperience/Indonesia/Sumatra Utara/Medan/Deli Serdang/Batang Kuis/Tiket Magic Eye 3D Art Museum Medan

Tiket Magic Eye 3D Art Museum Medan

Jalan Arteri Kualanamu No.9, Tumpatan Nibung, Komplek HUB Commercial Bizpark, Batang Kuis, Tumpatan Nibung, Batang Kuis, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara 20552, Indonesia
Lihat Peta
Buka | Jum, 12:00-20:00
Lihat Jam Buka
Lihat Semua Foto

8.4

Baik

Berdasarkan 78 review

Lihat Peta

Medan

Habis Terjual

Jelajahi Lainnya

Pengalaman yang Menunggumu

Kunjungi Magic Eye 3D Art Museum Medan, museum seni dengan konsep yang unik
Temukan koleksi karya seni 3 dimensi yang dilukis menggunakan teknik Trompe-l'oeil
Jelajahi ruang-ruang bertema dengan spot foto unik, termasuk lukisan dinding gurita raksasa dan dinosaurus
Manfaatkan kesempatan untuk berpose seunik dan kreatif mungkin bersama orang-orang tercinta

Persiapkan diri Anda untuk terpukau di Magic Eye 3D Art Museum Medan. Ketika menelusuri museum ini, pastinya akan sulit untuk tidak mengagumi karya-karya seni unik di dalamnya yang dilukis menggunakan teknik Trompe-l'oeil, yang membuat masing-masing karya tampak 3 dimensi dan menipu mata.

Jelajahi beberapa ruang dengan tema berbeda dan ambil foto sebanyak-banyaknya bersama orang-orang tercinta. Melarikan diri dari gurita raksasa atau dinosaurus? Terperangkap di dalam gelembung? Atau berteduh dari hujan bersama katak raksasa? Bebaskanlah imajinasi Anda dan berposelah seunik mungkin di depan karya-karya seni ini!

Selamatkan diri dari gurita raksasa!

Apa yang akan Anda lakukan jika seekor dinosaurus ada di dekat Anda?

Bebaskan kreativitas Anda dan ambil foto-foto yang menipu mata bersama teman-teman 

Kontak, Fasilitas, Bahasa Layanan, dan Info Lainnya

Kesan Pengunjung Lain

Muhammad S.

10.0

/10
Memberikan nuansa yang berbeda, memancing anak2 untuk berekspresi dengan caranya masing-masing.. Sangat inspiratif.. Terima kasih Traveloka, dapat diskon 10rb per orang, dari tiket aslinya 50rb jadi 40rb, kami berlima jadi gratis 1..

Detail Lokasi

Jalan Arteri Kualanamu No.9, Tumpatan Nibung, Komplek HUB Commercial Bizpark, Batang Kuis, Tumpatan Nibung, Batang Kuis, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara 20552, Indonesia
Lihat Peta
Hubungi Partner:
+626180110833

Selengkapnya tentang Magic Eye 3D Art Museum Medan

Baca Lebih Lanjut

Buat Anda yang suka berfoto ria, Magic Eye 3D Art Museum Medan merupakan pilihan tempat wisata yang tepat. Ya! Museum ini mengusung seni ilusi tiga dimensi sebagai daya tarik utamanya. Konsep lukisan 3D sendiri tengah booming di berbagai daerah. Hal tersebut didorong oleh tingginya minat wisatawan akan foto-foto liburan yang Instagramable.

Meski demikian, wisata foto 3D di Medan ini tetap bisa dinikmati oleh wisatawan dari berbagai generasi dan usia. Tempat ini juga cocok untuk dijadikan destinasi liburan keluarga. Anak-anak tentunya akan terpukau dengan ragam koleksi lukisan 3D yang ada di area museum. Semakin penasaran?

Yang Bisa Dilakukan Di Magic Eye 3D Art Museum Medan

Wisata Foto Paling Ngehits di Medan

Terbilang masih baru, Magic Eye 3D Art Museum pertama kali diresmikan pada tahun 2017 lalu. Sekarang museum ini jadi salah satu tujuan wisata yang ngehits di Medan. Jadi, jangan heran apabila tempat ini selalu dibanjiri pengunjung pada akhir pekan atau hari libur nasional. Selain itu, ini juga menjadi satu-satunya destinasi wisata foto 3D di Sumatera Utara. Lokasinya juga sangat strategis karena berada di dalam Komplek HUB Commercial Bizpark, Jalan Arteri Kualanamu No. 9, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara. Untuk momen liburan yang lebih berkesan, jangan ragu mengajak teman atau keluarga pergi ke museum 3D ini. Di tempat ini, Anda bisa mengumpulkan foto-foto unik, yang nantinya bakal jadi kenangan indah saat traveling ke Medan.

Titik Penanda untuk Hasil Foto Menakjubkan

Daya tarik lain dari museum 3D ini adalah jumlah koleksi lukisannya yang terbilang fantastis. Total ada 56 lukisan tiga dimensi yang bisa Anda jumpai di Magic Eye 3D Art Museum Medan. Dijamin, Anda bakal puas untuk mengeksplorasi beragam goresan seni dengan teknik tipuan mata yang menawan. Ingin hasil foto Anda terlihat menakjubkan? Pengelola museum telah memberi titik penanda pada setiap lukisan 3D. Tentunya, jika Anda berdiri tepat di atas titik penanda itu, hasil foto akan tampak lebih nyata. Di sisi lain, keberadaan titik penanda tersebut dapat memudahkan pengunjung dalam menentukan sudut pengambilan gambar yang tepat.

Teknik Trompe L’oeil untuk Ilusi yang Lebih Hidup

Pihak pengelola juga tak main-main dalam menyajikan seni ilusi 3D di museum ini. Pasalnya, semua lukisan di tempat ini dibuat khusus oleh seorang pelukis 3D terkemuka asal Thailand. Bahkan, untuk memberi pengalaman visual yang lebih gereget, pelukis sengaja menerapkan teknik Trompe L’oeil asal Prancis pada setiap karyanya. Pada abad ke-17, seni ilusi visual ini sangat populer di Negeri Menara Eiffel. Teknik Trompe L’oeil diterapkan untuk membuat hasil desain atau lukisan seolah hidup dan menjadi objek tiga dimensi. Ini juga menjadi keunggulan dari Magic Eye 3D Art Museumyang jarang Anda temukan di tempat lain.

Tujuh Zona Ilusi 3D

Sebelum masuk ke museum ini, sebaiknya isi penuh baterai kamera atau gawai Anda. Hal ini karena Anda bakal diajak untuk menjelajahi tujuh zona ilusi 3D yang keren. Mereka adalah adventure art, dark room, illusion room, magic show, classic art, Egypt room, dan funny room. Di illusion room, misalnya, Anda bakal menemukan beberapa lukisan 3D yang menampilkan bingkai sampul majalah. Dalam bingkai tersebut, Anda tentunya bisa berpose kreatif ala model atau tokoh dunia. Zona dark room juga tak kalah seru, lho. Saat Anda berada di zona ini, lampu ruangan akan dipadamkan selama sekitar 1 menit. Tujuannya agar lukisan kupu-kupu dan bunga di area dark room dapat memancarkan cahaya indah.

Ilusi Rumah Terbalik yang Unik

Ini tentunya menjadi salah satu zona favorit wisatawan. Konsep rumah terbalik yang ditampilkan funny room bakal bikin Anda ketagihan untuk mengambil banyak foto bersama teman atau keluarga. Pose-pose kreatif mengalir begitu saja saat Anda berada di ruangan ini.

Namun, karena spot ini punya banyak peminat, pada hari-hari tertentu antreannya bisa sangat panjang. Jadi, kalau Anda ingin mengeksplorasi spot ini lebih lama, jangan datang pada akhir pekan atau hari libur sekolah, ya. Tertarik untuk mengeksplorasi tempat wisata ini? Lokasi museum 3D ini sangat dekat dengan Bandara Internasional Kualanamu. Jaraknya hanya 4,5 km atau hanya 7 menit berkendara dengan taksi atau shuttle bus.

Untuk harga lebih murah, cek tiket masuk Magic Eye 3D Art Museum Medan hanya di Traveloka. Harga promo Magic Eye 3D Art Museum Medan di situs resmi atau aplikasi Traveloka cuma Rp40.000 per orang. Harga tiket Magic Eye 3D Art Museum Medan ini berlaku untuk hari biasa dan libur nasional. Namun, harga tiket bisa berubah sewaktu-waktu, ya. Maka sebelum memesan, tak ada salahnya untuk mengeceknya dahulu di Traveloka.  

Museum ini buka setiap hari dan bisa Anda kunjungi antara pukul 09.00 hingga 21.00 WIB. Sedikit informasi, pengunjung yang ingin masuk ke Magic Eye 3D Art Museum Medan wajib menitipan alas kaki mereka di pusat penitipan barang. Hal tersebut perlu dilakukan untuk menjaga kebersihan area museum.

Harga Tiket Masuk Magic Eye 3D Art Museum Medan

  • Tiket Masuk Magic Eye 3D Art Museum Medan: Rp40.000

Frequently Asked Questions

Kapan jam operasional Magic Eye 3D Art Museum Medan?
Magic Eye 3D Art Museum Medan saat ini beroperasi pukul 12:00-20:00. Untuk informasi lebih lengkap mengenai hari dan jam buka, silahkan kunjungi halaman ini.
Apa saja tempat wisata seperti Magic Eye 3D Art Museum Medan yang bisa dikunjungi di Deli Serdang?
Tempat wisata seperti Magic Eye 3D Art Museum Medan yang bisa dikunjungi di Deli Serdang antara lain Tiket Dufan Ancol, Tiket Sea World Ancol, dan Pintu Gerbang Utama Ancol.

Informasi Umum

Jam Buka
12:00-20:00.
Alamat
Jalan Arteri Kualanamu No.9, Tumpatan Nibung, Komplek HUB Commercial Bizpark, Batang Kuis, Tumpatan Nibung, Batang Kuis, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara 20552, Indonesia.
Fasilitas Umum
Restoran,Area Parkir,Wifi,Toilet,ATM
Kategori
Atraksi
Diskon Magic Eye 3D Art Museum Medan hari ini
Temukan Diskon Magic Eye 3D Art Museum Medan di sini