Cari
Xperience/Indonesia/Riau/Pekanbaru/Rumbai/Tiket Asia Heritage Pekanbaru

Tiket Asia Heritage Pekanbaru

Asia Heritage, Jl. Yos Sudarso No.KM.12, RW.05, Muara Fajar, Kec. Rumbai, Kota Pekanbaru, Riau 28265, Indonesia
Lihat Peta
Buka | Sel, 08:00-18:00
Lihat Jam Buka
Lihat Semua Foto

8.7

Baik

Berdasarkan 3 review

Lihat Peta

Pekanbaru
Mulai dari

Rp 28.500

Rp 30.000
Cari Tiket

Pengalaman yang Menunggumu

Jelajahi empat negara di satu lokasi dan kenali lebih jauh berbagai budaya uniknya
Nikmati waktu berbalut busana tradisional di Little Kyoto, Chinatown, Jeju Village, atau Floating Market
Rasakan serunya berseluncur di Rainbow Slide, seluncuran terpanjang di Indonesia yang penuh warna
Naiki perahu bertema China sambil menikmati angin segar dan pemandangan indah

Memulai perjalanan ke empat negara Asia yang luar biasa indah kini bisa Anda lakukan kapan saja! Nikmati berbagai keindahan kebudayaan Asia yang berbeda di satu lokasi.

Lihat Bangunan Terkenal: Jelajahi berbagai bangunan terkenal dari setiap negara, seperti replika Kuil Fushimi Inari di Little Kyoto, hingga Dol Hareubang di Jeju Village.
Coba Pakaian Tradisional: Sewa dan pakai baju tradisional pilihan Anda yang tak lekang waktu, mulai dari Cheongsam yang elegan, Hanbok yang anggun, atau Kimono yang indah.
Abadikan Kenangan Unik: Ambil foto momen dengan latar arsitektur menakjubkan dari empat negara, seperti berada di negeri asalnya.

Dapatkan tiket Anda sekarang untuk nikmati pengalaman tak terlupakan!

Kontak, Fasilitas, Bahasa Layanan, dan Info Lainnya

Kalau kamu ke sini, jangan lupa tulis review, ya!

Review-mu akan berguna banget untuk orang lain yang lagi merencanakan liburan.

Tiket yang Tersedia

Detail Lokasi

Asia Heritage, Jl. Yos Sudarso No.KM.12, RW.05, Muara Fajar, Kec. Rumbai, Kota Pekanbaru, Riau 28265, Indonesia
Lihat Peta
Hubungi Partner:
+628117686682

Selengkapnya tentang Asia Heritage Pekanbaru

Baca Lebih Lanjut

Asia Heritage Pekanbaru menjadi salah satu destinasi wisata paling menarik di kota Pekanbaru. Di sini, Anda akan melihat bangunan khas dari beberapa negara di Asia. Membuat Anda seolah sedang mengunjungi berbagai negara tersebut dalam satu waktu. Berikut informasi harga, aktivitas, hingga fasilitas yang dapat Anda dapatkan ketika mengunjungi tempat wisata yang satu ini.

Harga Tiket Asia Heritage Pekanbaru

Tiket masuk ke Asia Heritage Pekanbaru berlaku sepanjang hari dan tidak terbatas pada hari-hari tertentu. Harga tiket masuk sebesar Rp 28.500 ini sudah termasuk berbagai fasilitas dan keuntungan yang membuat kunjungan Anda semakin berkesan.

Dengan harga tersebut, Anda juga sudah bisa memperoleh berbagai fasilitas yang termasuk dalam harga tiket, seperti:

  • Akses ke Seluruh Area Asia Heritage

Dengan membeli tiket masuk, pengunjung mendapatkan akses penuh ke seluruh area Asia Heritage. Tempat ini menampilkan berbagai atraksi dan pemandangan yang merepresentasikan budaya dan warisan Asia, yang cocok untuk dijelajahi dan dinikmati bersama keluarga dan teman-teman.

  • Welcome Drink (Fresh Iced Ocha)

Sebagai ucapan selamat datang, setiap pengunjung akan menerima welcome drink berupa Fresh Iced Ocha yang menyegarkan. Minuman ini tidak hanya menyegarkan tenggorokan tetapi juga menambah kenikmatan perjalanan wisata Anda di tengah suasana Asia Heritage yang menawan.

  • Voucher Belanja Senilai Rp25.000

Selain itu, setiap tiket juga dilengkapi dengan voucher belanja senilai Rp 25.000. Voucher ini dapat digunakan di berbagai outlet dan gerai yang tersedia di dalam area Asia Heritage, sehingga pengunjung bisa menikmati berbelanja oleh-oleh atau barang-barang unik khas Asia dengan lebih hemat.

Aktivitas Seru di Asia Heritage Pekanbaru

Siapa yang tidak ingin menjelajahi empat negara sekaligus tanpa harus meninggalkan satu tempat? Di Asia Heritage Pekanbaru, Anda bisa merasakan pengalaman yang menarik ini. Menggabungkan keindahan dan keunikannya, Asia Heritage menawarkan beragam aktivitas seru yang tidak hanya menghibur, tetapi juga mendidik tentang kebudayaan Asia yang kaya. Berikut beberapa aktivitas yang dapat Anda lakukan di sini.

1. Menelusuri Kebudayaan Asia

Dalam satu lokasi, pengunjung dapat menjelajahi kebudayaan empat negara yang berbeda, yaitu:

  • Little Kyoto: Ingin merasakan suasana seperti berada di Jepang? Di sini Anda bisa mengunjungi Little Kyoto. Pengunjung dapat menyaksikan replika Kuil Fushimi Inari dan menikmati pesona tradisional Jepang.
  • Chinatown: Tempat yang satu ini membuat Anda merasakan atmosfer Tiongkok yang khas. Nikmati waktu berbalut busana tradisional Tiongkok sambil berfoto-foto.
  • Jeju Village: Terinspirasi dari pulau cantik Jeju di Korea Selatan, Jeju Village mempersembahkan suasana yang autentik dari tempat aslinya. Pengunjung dapat menikmati waktu berbalut Hanbok yang anggun dan menjelajahi keunikan budaya Korea.
  • Floating Market. Melenggang di antara perahu-perahu bertema China, pengunjung dapat menikmati angin segar sambil menikmati pemandangan indah sekitar. Pengalaman yang tak terlupakan ini akan membuat Anda merasa seolah-olah berada di pasar terapung di negara-negara Asia Tenggara.
  • Aktivitas Seru Lainnya

Selain mengeksplorasi kebudayaan masing-masing negara, Asia Heritage Pekanbaru juga menawarkan aktivitas seru lainnya:

  • Rainbow Slide: Bagi penggemar sensasi, seluncuran terpanjang di Indonesia ini merupakan tempat yang tepat. Berwarna-warni dan menyenangkan, Rainbow Slide akan memberikan pengalaman bermain yang seru.
  • Sewa Pakaian Tradisional: Di sini, Anda juga bisa mencoba pakaian tradisional dari setiap negara yang ada di Asia Heritage. Mulai dari Cheongsam Tiongkok yang elegan, Hanbok Korea yang anggun, hingga Kimono Jepang yang indah.
  • Tempat yang instagramable: Dengan adanya setting arsitektur yang khas dari masing-masing negara,  Anda bisa mengabadikan berbagai momen dengan berfoto di depan replika bangunan-bangunan tersebut. Apalagi, tempatnya juga sangat instagramable.

Fasilitas Asia Heritage Pekanbaru

Asia Heritage Pekanbaru menawarkan pengalaman yang seru bagi para pengunjung yang ingin menjelajahi warisan sejarah dan budaya negara-negara Asia. Dengan beragam fasilitas yang tersedia, tempat ini menjadi destinasi yang sempurna untuk menghabiskan waktu bersama keluarga atau teman-teman sambil memperdalam pengetahuan tentang kekayaan budaya Asia. Berikut adalah beberapa fasilitas yang dapat dinikmati pengunjung di Asia Heritage Pekanbaru.

1. Taman dan Museum Sejarah

Pengunjung disambut dengan taman yang indah yang menyajikan pemandangan yang memikat. Di sini, Anda dapat bersantai sambil menikmati suasana yang tenang dan hijau. Selain itu, museum yang berada di kompleks ini memperlihatkan sejarah dan budaya negara-negara Asia melalui bangunan-bangunan khas tiap negara. 

Ini bisa jadi tempat pilihan untuk Anda yang ingin merasakan atmosfer berbagai negara hanya di satu tempat saja.

2. Restoran

Asia Heritage Pekanbaru menawarkan berbagai pilihan restoran yang menyajikan masakan autentik dari berbagai negara Asia. Pengunjung dapat menikmati hidangan lezat sambil merasakan atmosfer yang khas dari masing-masing restoran. Dengan menu yang beragam, mulai dari hidangan klasik hingga inovasi kreatif, pengalaman kuliner di Asia Heritage Pekanbaru akan memuaskan lidah setiap pengunjung.

3. Toko Suvenir

Bagi yang mencari kenang-kenangan untuk dibawa pulang, toko suvenir Asia Heritage Pekanbaru adalah tempat yang sempurna. Dengan berbagai macam barang yang tersedia, mulai dari pakaian dan aksesoris hingga makanan dan minuman, pengunjung dapat memilih oleh-oleh yang sesuai dengan selera mereka. Barang-barang yang dijual di toko suvenir ini juga menjadi cara yang bagus untuk mendukung industri lokal.

4. Masjid

Bagi pengunjung yang muslim, Asia Heritage Pekanbaru menyediakan masjid yang luas dan nyaman untuk beribadah. Terletak di lokasi strategis, masjid ini memberikan kesempatan bagi pengunjung untuk melaksanakan ibadah dengan kenyamanan dan ketenangan.

5. Playground

Untuk pengunjung yang membawa anak-anak, Asia Heritage Pekanbaru memiliki playground yang aman dan menyenangkan. Dengan berbagai macam permainan yang tersedia, anak-anak dapat menikmati waktu mereka sambil bermain dan berinteraksi dengan pengunjung lainnya. Playground ini merupakan tempat yang ideal bagi keluarga untuk bersantai sambil menikmati keindahan alam.

6. Fasilitas Lainnya

Asia Heritage Pekanbaru juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas lainnya yang dirancang untuk kenyamanan dan keamanan pengunjung. Mulai dari toilet yang bersih dan nyaman hingga mushola untuk beribadah, tempat ini memastikan bahwa setiap pengunjung merasa dihargai dan terlayani dengan baik. Selain itu, tersedia juga tempat parkir yang luas untuk memudahkan akses pengunjung ke kompleks Asia Heritage.

Dengan berbagai fasilitas yang tersedia, Asia Heritage Pekanbaru menjadi destinasi yang lengkap dan menyenangkan bagi semua orang. Dari pengalaman budaya hingga hiburan untuk seluruh keluarga, tempat ini menawarkan sesuatu yang sesuai dengan selera dan minat setiap pengunjung. Jadi, jangan lewatkan kesempatan untuk menjelajahi keindahan dan kekayaan Asia di Asia Heritage Pekanbaru.

Lokasi Asia Heritage Pekanbaru

Anda bisa kunjungi Asia Heritage Pekanbaru dengan kunjungi alamat berikut.

Alamat: Asia Heritage, Jl. Yos Sudarso No.KM.12, RW.05, Muara Fajar, Kec. Rumbai, Kota Pekanbaru, Riau 28265, Indonesia.

Itulah ulasan mengenai Asia Heritage Pekanbaru dan berbagai fasilitas yang tersedia di sana. Anda juga bisa temukan lebih banyak tempat wisata menarik di Traveloka. 

Frequently Asked Questions

Berapa harga tiket Asia Heritage Pekanbaru?
Harga tiket untuk Asia Heritage Pekanbaru mulai dari Rp 28.500. Kunjungi halaman ini untuk melihat informasi lengkap mengenai harga Asia Heritage Pekanbaru.
Kapan jam operasional Asia Heritage Pekanbaru?
Asia Heritage Pekanbaru saat ini beroperasi pukul 08:00-18:00. Untuk informasi lebih lengkap mengenai hari dan jam buka, silahkan kunjungi halaman ini.
Apa saja tempat wisata seperti Asia Heritage Pekanbaru yang bisa dikunjungi di Pekanbaru?
Tempat wisata seperti Asia Heritage Pekanbaru yang bisa dikunjungi di Pekanbaru antara lain Tiket Dufan Ancol, Tiket Sea World Ancol, dan Tiket Samudra Ancol.

Informasi Umum

Harga Tiket
Mulai dari Rp 28.500.
Jam Buka
08:00-18:00.
Alamat
Asia Heritage, Jl. Yos Sudarso No.KM.12, RW.05, Muara Fajar, Kec. Rumbai, Kota Pekanbaru, Riau 28265, Indonesia.
Kategori
Atraksi
Diskon Asia Heritage Pekanbaru hari ini
Temukan Diskon Asia Heritage Pekanbaru di sini