Kuta

Cari

Tentang Kuta

Sebagai desa yang dulunya dihuni oleh nelayan, Kuta merupakan salah satu kota yang menjadi cikal-bakal tingginya jumlah wisatawan di Bali. Selain karena lokasinya yang cukup dekat dari Bandara Internasional Ngurah Rai, wilayah ini memiliki banyak tempat wisata yang tak hanya memikat hati turis lokal namun juga mancanegara. Salah satunya adalah Pantai Kuta, lokasi terfavorit untuk menikmati indahnya matahari terbenam bersama orang-orang tersayang. Istimewanya lagi, Kuta juga menjadi area favorit peselancar profesional untuk berlatih ataupun bertanding. Tak heran, banyak turis yang ingin mempelajari cara berselancar dan menjadikan Kuta sebagai...
Selengkapnya

Selengkapnya tentang Kuta

Ada banyak tempat wisata Kuta Bali yang bisa dikunjungi dan menawarkan ragam aktivitas seru. Kecamatan Kuta berada di Kabupaten Badung, Bali, Indonesia dengan luas sekitar 17,52 km², termasuk tempat wisata di Kuta yang sangat populer yaitu Pantai Kuta. Tidak hanya cocok bagi para peselancar, pantai ini juga seru untuk tempat hangout karena penuh dengan beragam jenis hotel berbintang, restoran, mal, vila, hiburan malam, hingga toko suvenir.

Selain pantai kuta, di kawasan Kuta banyak objek wisata menarik lain yang tidak pernah sepi pengunjung.  Kecamatan Kuta yang terdiri dari 5 wilayah kelurahan Kedonganan, Tuban, Kuta, Legian, dan Seminyak ini memang menjadi tempat wisata Kuta favorit bagi turis lokal maupun mancanegara.

Bagi anak muda kawasan Kuta seolah menjadi magnet wisata yang wajib dikunjungi. Liburan pun akan semakin seru jika Anda menyambangi  tempat menarik yang ditawarkan kawasan Kuta ini. Anda bisa merasakan liburan di pantai yang modern hingga menyaksikan tradisi Bali yang masih tradisional. 

Di Seminyak Anda bisa menikmati sunset sambil berendam di jacuzzi rooftop, Sky Tryst Bar, Daun Bali Seminyak Hotel, mager di tepi kolam air asin di Mrs. Sippy Bali ditemani segelas cocktail, ataupun merasakan suasana ala Acapulco dan Miami di Tropicola Beach Club.  Tak hanya itu, Anda pun masih bisa mengunjungi desa Tuban yang memiliki tradisi unik seperti siat api atau perang memakai kulit kelapa yang dibakar. 

Tempat Wisata di Kuta Bali

Berikut destinasi wisata Kuta Bali yang terkenal hingga lagi hits, sayang bila dilewatkan saat Anda liburan di kawasan Kuta.

1. Mrs. Sippy

Tidak perlu bingung untuk menghabiskan sore hari Anda saat berada di kawasan Kuta. Mrs. Sippy bisa menjadi destinasi menarik untuk bersantai bersama teman dan keluarga. Anda bisa menyaksikan panorama pulau dan lautan luas yang indah.  Menikmati segelas cocktail plus salad bowl di tepi kolam menjadi cara bersantai yang tepat. 

Anda pun bisa menghabiskan malam hari  di sini, yang tak kalah seru diiringi dengan hentakan musik para DJ yang enerjik. Jadi, jangan lewatkan mengunjungi Mrs. Sippy dengan kolam air asinnya ini. Kolam terbesar dan paling keren di Pulau Bali ini,  tentunya akan membuat liburan Anda menjadi semakin memorable. 

2. Taman Dream Museum Zone 

Objek Wisata di Bali tak melulu soal pantai. Dream Museum Zone Bali yang hadir sejak 2014 ini layak dikunjungi, karena berisikan sejumlah karya seni ilusi 3 dimensi yang indah. Seni karya ini terinspirasi dari Korea Selatan dan Anda bisa menyaksikan sekitar 120 seni ilusi hasil kreasi para seniman Negeri Ginseng yang ternama.

Karya seni di wisata Kuta ini dikelompokkan sesuai tema dalam 14 ruangan yang berbeda. Anda bisa menyaksikan tema kontemporer, safari, sport, egypt, aquarium, renaissance, 18+ area, Indonesia, dream park, big & small, Korean Pavilion, Venice,  luminescence zone, dan Jurassic Park. Dengan demikian, Anda bisa puas berfoto sambil diajak bermain imajinasi.

3. Waterbom Bali

Waterboom terbaik di Asia versi World Travel Award 2017 dan 2018 ini layak dikunjungi, karena tidak kalah dari Waterboom lain di Asia. Pengunjung bisa menikmati berbagai jenis wahana seperti Adventure Cove Waterpark Singapore, Caribbean Bay Seoul Korea Selatan, Aquaventure Waterpark Atlantis Sanya China, Dino Beach Water Park Shanghai China, Water Kingdom India, dan Sunway Lagoon Water Park Malaysia.

Tak hanya itu, Waterbom Bali juga dilengkapi dengan berbagai wahana air dari wahana santai seperti Lazy River dan Funtastic hingga wahana air yang ekstrem. Tersedia  berbagai jenis tiket yang bisa Anda dapatkan di Traveloka seperti single day pass, two day pass, total package, dan value package dengan fasilitas berbeda. 

4. Pantai Seminyak

Terletak di Desa Seminyak, wisata Kuta ini bisa dicapai dengan mudah dari Pantai Kuta yang mulai dianggap terlalu ramai. Banyak turis mulai menyambangi Pantai Seminyak yang letaknya bersebelahan di utara Pantai Kuta. Dengan pasirnya yang lembut dan landai, Pantai Seminyak menawarkan keindahan yang lebih eksklusif.

5. Pantai Legian

Jika Anda sudah bosan mengunjungi Pantai Kuta, Anda juga bisa menjajaki pantai lainnya yang masih berada di kawasan Kuta. Tidak jauh dari sana terdapat Pantai Legian yang menawarkan pasir putih juga, sehingga di siang hari tidak terlalu panas. Di malam hari, pantai Legian pun ramai dikunjungi para turis karena terdapat banyak kafe dan bar tak jauh dari pantai. 

6. Monumen Ground Zero Bali

Di kawasan wisata Kuta Bali, terjadi sebuah tragedi kemanusiaan yang tak terlupakan pada tanggal 12 Oktober 2012. Akibat serangan bom, 202 nyawa melayang, termasuk banyak turis mancanegara. Sebagai penghormatan kepada para korban, pemerintah provinsi Bali mendirikan sebuah monumen di Jalan Legian Kuta Bali. Monumen ini dikenal sebagai Monumen Panca Benua, tetapi lebih dikenal dengan nama Monumen Ground Zero Bali di kalangan wisatawan.

Saat berlibur di Kuta Bali, penting untuk mengunjungi tempat wisata di Kuta ini sebagai tanda penghormatan kepada para korban dan untuk mengenang tragedi yang mengguncang Bali. Alamat Monumen Ground Zero Bali  berada di Jalan Raya Legian, Kuta, Bali.

7. Joger Kuta Bali

Di Bali, terdapat banyak tempat yang menawarkan oleh-oleh unik khas pulau Bali. Namun, jika Anda mencari oleh-oleh yang khas Bali dan sulit ditemukan di tempat lain di Indonesia, Anda harus mengunjungi Joger Kuta Bali. Daya tarik utama dari Joger Kuta Bali adalah produk-produknya yang menampilkan kata-kata unik yang dapat membuat pembacanya tersenyum. 

Selain itu, produk asli dari Joger Bali hanya bisa dibeli di outlet-outlet Joger yang berlokasi di pulau Bali, seperti di Joger Kuta. Anda yang berlibur ke Bali tentunya selalu menginginkan untuk membawa oleh-oleh bagi keluarga atau teman-teman, maka dari itu, mengunjungi tempat ini dapat menjadi pilihan yang tepat. Alamat Joger Kuta Bali berada di Jalan Raya Kuta, Bali.

8. Pantai Kuta

Pantai Kuta adalah salah satu destinasi wisata Kuta utama yang terkenal karena menjadi pusat kegiatan pariwisata di pulau tersebut. Pantai ini menawarkan lokasi yang strategis untuk menikmati keindahan matahari terbenam. Walau sempat mengalami masalah pencemaran sampah akibat ulah pengunjung yang tidak bertanggung jawab, kini Pantai Kuta telah dipulihkan dan kembali memperlihatkan keindahannya seperti semula.

Bagi Anda yang berkunjung ke Bali, Pantai Kuta menawarkan berbagai aktivitas menarik yang dapat dinikmati. Seperti berselancar, berenang, hingga bersantai di tepi pantai menikmati sinar matahari yang cerah. Pantai Kuta terletak di Jalan Pantai Kuta, Kabupaten Badung, Bali.

9. Azul Beach Club

Anda juga dapat mengunjungi Azul Beach Club, sebuah kafe dan bar yang terletak di Kabupaten Badung, Kuta. Tempat ini menawarkan suasana hangout yang unik dengan konsep semi-terbuka dan pemandangan laut yang memikat. Salah satu daya tarik utama dari Azul Beach Club adalah kehadiran infinity pool yang sangat mewah. Selain itu, kamu dapat bersantai di Jacuzzi atau Tiki Bar sambil menikmati koktail eksotis yang ditawarkan. Waktu yang tepat untuk mengunjungi tempat ini adalah selama happy hour pada jam 3 sore. Alamat Azul Beach Club berada di Jalan Padma No.2, Legian, Kecamatan Kuta, Bali.

10. Pura Luhur Uluwatu

Bagi Anda yang ingin merasakan nuansa sakral Pura di Bali, Pura Luhur Uluwatu bisa menjadi pilihan yang menarik. Sebelumnya dikenal sebagai Pura Sad Kahyangan, tempat ini dianggap sebagai salah satu pura utama yang mendukung 9 mata angin. Pura Uluwatu juga merupakan tempat pemujaan oleh Mpu Kuturan yang kemudian dilanjutkan oleh Dang Hyang Nirartha hingga mencapai moksah dan menjadi leluhur di pura tersebut.

Kunjungan ke Pura Uluwatu tidak hanya memungkinkan untuk menikmati keindahan arsitektur pura yang memukau, namun juga menyaksikan matahari terbenam dengan panorama laut yang megah. Selain itu, Anda juga dapat menikmati pertunjukan Tari Kecak yang digelar setiap hari mulai pukul 18.00 hingga 19.00 malam. Alamat Pura Luhur Uluwatu terletak di Pecatu, Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali.

11. Taman Budaya Garuda Wisnu Kencana

Anda yang mengunjungi Pulau Bali wajib mengunjungi Patung Garuda Wisnu Kencana. Objek wisata ini meliputi lebih dari 60 hektar yang kaya akan budaya.  Salah satu sorotan utamanya adalah patung Garuda Wisnu Kencana yang menjulang tinggi 20 meter. Dibangun oleh arsitek bernama I Nyoman Nuarta, patung ini menjadi spot foto yang sangat populer di media sosial.

Selain menikmati patung monumental tersebut, pengunjung juga dapat menikmati berbagai fasilitas dan aktivitas di Garuda Wisnu Kencana Cultural Park. Mulai dari mengunjungi restoran Beranda All Day Dining, hingga menikmati berbagai acara festival dan konser yang digelar di tempat ini. Alamat lengkap Garuda Wisnu Kencana Cultural Park berada di Jalan Uluwatu, Ungasan, Kuta Selatan, Bali.

12. Pantai Kedonganan

Pantai Kedonganan di Bali merupakan destinasi wisata Kuta yang cukup menjanjikan bagi Anda para pecinta kuliner. Keistimewaan pantai ini terletak pada ragam restoran yang menyajikan hidangan seafood segar dengan harga yang ramah di kantong. 

Selain itu, kini juga telah banyak bermunculan kafe di sekitar pantai yang menawarkan suasana tenang dan pemandangan pantai yang memesona untuk menikmati secangkir kopi. Alamat lengkap Pantai Kedonganan terletak di Jalan Pantai Kedonganan, Desa Kedonganan, Kecamatan Kuta Selatan, Bali.

13. Jalan Legian

Jalan Legian merupakan destinasi yang familiar bagi para pengunjung Bali. Sebagai salah satu pusat pariwisata di Kuta, jalan ini menghubungkan berbagai area wisata di sekitarnya.  Jalan Legian menawarkan berbagai daya tariknya sendiri, termasuk kafe, bar, dan restoran yang mudah ditemukan di sepanjang jalannya.

Salah satu momen terbaik untuk menikmati Jalan Legian adalah pada malam hari. Suasana malam menghadirkan kehidupan malam yang berbeda, dengan bar dan kafe yang memainkan musik dengan irama yang menghentak, ideal bagi mereka yang menikmati hiburan malam. Alamat lengkap Jalan Legian terletak di Kuta Selatan, Bali.

14. 5GX Bali Reverse Bungy

Para wisatawan Indonesia yang mengunjungi pulau Bali tidak hanya tertarik untuk mengeksplorasi objek wisata yang menarik, tetapi juga mencari pengalaman liburan yang seru dan menantang. Salah satu aktivitas terbaru yang dapat mereka coba adalah wahana permainan 5GX Bali Reverse Bungy di kawasan wisata Kuta Bali. Wahana ini terletak di Jalan Legian No.99, Kuta, yang berlokasi di depan Sky Garden Bali dan dekat dengan monumen peringatan bom Bali. Wahana ini menjanjikan pengalaman yang mendebarkan dan akan memacu adrenalin para pengunjungnya. Alamat 5GX Bali Reverse Bungy terletak di Jalan Legian No.99, Kuta, Bali.

15. Pasar Seni Kuta

Di sekitar area wisata Kuta, selain pasar seni Sukawati dan pasar seni Ubud, terdapat juga sebuah pasar seni yang dikenal oleh masyarakat lokal sebagai Pasar Seni Desa Adat Kuta, sementara bagi wisatawan asing, pasar ini lebih dikenal dengan nama Kuta Art Market.

Pasar seni ini terletak di tepi pantai dan mayoritas kios atau toko di sana menjual kerajinan khas Bali yang cocok sebagai oleh-oleh.  Barang dagangan yang dijual di pasar seni Kuta dapat ditemui juga di pasar seni lain di Bali seperti di Ubud atau Sukawati. Jika Anda ingin membeli oleh-oleh khas Bali saat berada di pantai Kuta, sebaiknya kunjungi pasar seni Kuta. 

Sebagai pasar tradisional, Anda wajib memiliki kemampuan menawar di tempat ini. Ketika menawar, Anda sangat disarankan untuk bersikap sopan sambil menyampaikan tawaran dengan candaan.

Wisata Kuliner Kuta Bali

Kawasan Kuta sebagai objek wisata yang ramai, tidak ketinggalan menyajikan beragam  kuliner lezat bagi para turis. 

1. Pie Susu 21 Pararaton Raya

Camilan manis khas Bali ini hadir dengan berbagai varian rasa yang halal, higienis, dan harga terjangkau. Anda bisa memilih jenis pie susu original/kacang/kelapa, Pie Susu Keju/Coklat/Tiramisu, serta Pia Bondres yang tersedia dalam paket box. Rasa original dari Pie Susu 21 ini pun wajib Anda coba karena tak kalah enaknya dari varian rasa lain.

2. Kopi Pot Legian

Selain aneka ragam kopi, Kopi Pot fokus pada masakan Indonesia serta juga menyajikan masakan internasional. Kopi Pot menawarkan rasa masakan lezat dan harganya pun terjangkau. Salah satu menunya adalah sate dengan bumbu lezat dan tekstur lembut. Suasana yang nyaman di kafe pun cocok sebagai tempat bertemu dengan teman dan sahabat Anda.

3. Bale Udang, Legian

Anda tak hanya bisa mencicipi rasa udang yang lezat di restoran Bale Udang ini, melainkan juga dapat mencicipi masakan Bali, seafood, sate, ikan, dan ayam goreng. Semua itu bisa Anda dapatkan dengan harga murah, apalagi jika Anda memiliki diskon voucher dari Traveloka.

Tempat Menginap di Kawasan Kuta

Bagi Anda yang ingin berlibur di kawasan Kuta, tersedia banyak pilihan tempat menginap. Oleh karenanya, tak sulit bagi Anda untuk dapat menyambangi berbagai wisata kuta menarik.

1. Ramada Encore by Wyndham Bali Seminyak Hotel

Hotel bintang empat ini berlokasi di jalan Dewi Saraswati lll Badung, Seminyak, Kuta, Bali. Menginap di sini, Anda bisa mendapatkan makanan enak, lokasi strategis, dan beragam jenis kamar serta layanan ramah. Lokasi hotel pun tidak jauh dari pusat perbelanjaan Seminyak Square dan Discovery Shopping Mall, serta kafe La Favela dan Potato Head.

2. The Alea Hotel, Seminyak

Hotel bintang tiga yang berlokasi di Jalan Cendrawasih 78, Petitenget, Seminyak, Kuta, Baliini menawarkan kamar bersih, lokasi strategis, dan pelayanan yang ramah. Lokasi hotel juga tidak jauh dari Woobar dan Mrs. Sippy Bali yang terkenal di kalangan turis.

3. J Boutique Hotel, Kuta 

Berlokasi di Jalan Kartika Plaza No.20 Kuta Bali, Kuta, hotel ini menawarkan tempat menarik yang strategis, kamar bagus, dan pelayanan yang ramah. Lokasi hotel tidak jauh dari Pantai Kuta dan Pantai Seminyak, Lippo Mal Kuta, serta Bandara Ngurah Rai.

Booking berbagai tiket atraksi Kuta Bali hingga paket tour Bali di Traveloka untuk pengalaman liburan yang praktis. Menariknya, Anda bisa mendapatkan harga yang lebih hemat dengan promo Traveloka. Tunggu apa lagi? Yuk, liburan ke tempat wisata Kuta Bali bersama orang tersayang!