Xperience
/
Salsa Beauty Centre
Salsa Beauty Centre
Spa & Relaksasi
Cocok untuk: Kecantikan, Relaksasi
4 lokasi
Cari

Selengkapnya tentang Salsa Beauty Centre

Ini dia Salsa Beauty yang dikenal sebagai salon “all in on place”. Bisa jadi Salsa Beauty adalah salon yang Anda cari selama ini. Salon ini menyediakan perawatan lengkap dari ujung rambut sampai ujung kaki. Bahkan, tersedia kelas yoga untuk mendukung gaya hidup sehat serta mindfull yang ingin Anda jalani. 

Menariknya lagi, Salsa Beauty menyediakan klinik agar pengunjung bisa berkonsultasi dengan ahli perawatan dan kecantikan tubuh. Anda yang Muslimah pun tidak perlu khawatir karena terdapat spa khusus wanita. Fasilitas dan perawatannya super lengkap bukan?  Bagi Anda yang ingin berkunjung. baca informasi selengkapnya tentang jenis perawatan sampai Salsa Beauty Pricelist di bawah ini.

Jenis Perawatan Salsa Beauty 

Sekali berkunjung ke Salsa Beauty, rasanya enggan untuk beranjak. Kenapa? Pengunjung bisa merasakan berbagai macam perawatan tubuh sekaligus di satu tempat. Ketika butuh merelaksasikan tubuh dan pikiran, Anda bisa memesan perawatan spa di sini. Bila ingin merawat rambut, tinggal pesan perawatan yang ada di salon. 

Tak hanya itu, Anda bisa memilih bermacam-macam perawatan kulit di klinik Salsa Beauty. Selain kelas yoga, tersedia kelas kecantikan bagi Anda yang ingin belajar tentang make up dan tata rambut. Bisa dibayangkan betapa lengkap tempat ini, kan? Untuk tahu jenis perawatan Salsa Beauty yang lebih lengkap, cek penjelasannya berikut.

1. Spa

Salsa Beauty Centre tidak tanggung-tanggung dalam memberikan pelayanan dan perawatan. Ini terbukti dengan berbagai jenis perawatan spa di Salsa Beauty. Anda bisa memilih terapi pijat seluruh badan, body scrub, atau, kombinasi keduanya. Body scrub adalah perawatan tubuh yang bermanfaat untuk mengelupaskan sel-sel kulit mati dan menjadikan kulit lebih halus. Scrub ini biasanya mengandung butiran kasar atau partikel eksfoliasi yang membantu mengangkat sel-sel kulit mati saat digosokkan ke kulit.

Beberapa bahan yang umum digunakan dalam body scrub termasuk garam, gula, biji-bijian, atau bahan eksfoliasi lainnya. Selain itu, scrub juga bisa mengandung bahan pelembab dan bahan aktif lainnya yang bermanfaat untuk kulit.

Penggunaan body scrub secara teratur dapat membantu meningkatkan sirkulasi darah, menyegarkan kulit, dan membuatnya terasa lebih lembut dan halus. Namun, sebaiknya jangan menggunakan body scrub terlalu sering karena dapat menyebabkan iritasi pada kulit, ya.

Anda yang menyukai masker tubuh (body mask) juga bisa mempertimbangkan mask body, mask foot, atau mask hand. Body mask adalah perawatan kulit yang dirancang khusus untuk diaplikasikan ke tubuh, seringkali pada area seperti lengan, kaki, atau seluruh tubuh. Mirip dengan masker wajah, body mask memiliki berbagai formulasi untuk berbagai kebutuhan kulit.

Body mask dapat memiliki beberapa manfaat, tergantung pada formulasi dan bahan yang digunakan. Beberapa body mask dirancang untuk memberikan kelembaban ekstra pada kulit, sementara yang lain diformulasikan untuk memberikan efek pendinginan atau meminimalkan peradangan. Proses penggunaannya umumnya melibatkan mengaplikasikan masker pada kulit bersih dan kemudian membiarkannya bekerja selama jangka waktu tertentu sebelum dibilas. Beberapa body mask dapat mengandung bahan eksfoliasi ringan untuk membantu mengangkat sel-sel kulit mati.

Mau spa di area Miss V? Tenang. Salsa Beauty punya V-Spa Treatment dengan harga bersaing. Opsi lainnya, Anda bisa memilih paket spa yang terdiri dari:

  • Beauty Bath Spa:  Perawatan spa yang terdiri dari Body Massage, Body Scrub, Body Mask, Beauty Bath (bunga mawar kering), Sauna dan Hot Shower.
  • Bath Bomb Spa:  Perawatan spa yang terdiri dari Body Massage, Body Scrub, Body Mask, Beauty Bath with Bath Bomb, Sauna dan Hot Shower.
  • Paraffin Spa: Perawatan spa yang terdiri dari Body Massage, Body Scrub, Paraffin Mask, Jacuzzi, Sauna dan Hot Shower.
  • The Balinese Spa: Perawatan spa yang terdiri dari Body Massage, Body Scrub/Hot Stone, Sauna, Body Mask (Tradisional Bali), Sauna dan Jacuzzi.
  • Total Spa: Perawatan spa yang terdiri dari Body Massage, Body Scrub, Body Mask, Ratus, Sauna dan Jacuzzi.
  • Whitening Pregnancy Spa: Perawatan spa untuk ibu hamil (trimester 3) yang terdiri dari Body Massage, Body Scrub, Body Mask, Bathtub dan Hot Shower.
  • Whitening Clarity Spa: Perawatan spa yang terdiri dari Body Massage, Body Scrub, Whitening Mask, Jacuzzi, Sauna dan Hot Shower.

2. Salon

Datangi Salsa Beauty terdekat untuk melakukan perawatan rambut. Jenis perawatannya sangat lengkap, lho. Sama seperti kebanyakan salon, perawatan utamanya adalah potong rambut. Selain itu, Anda bisa memilih perawatan lain seperti smoothing, coloring, hair mask, creambath, balayage, hair bonding, hingga pijat kepala. Berikut beberapa daftar perawatan andalan di Salsa Beauty:

  • Ekstensi Rambut: Menyediakan layanan pemasangan ekstensi rambut untuk menambah panjang atau ketebalan rambut.
  • Pijat Kepala dan Rambut: Layanan relaksasi yang fokus pada pijatan kepala untuk meningkatkan sirkulasi darah dan kesehatan kulit kepala.
  • Rebonding: Menawarkan perawatan untuk mengubah tekstur rambut, seperti rebonding untuk untuk meluruskan rambut.
  • Pewarnaan Rambut (Coloring): Menawarkan berbagai opsi pewarnaan rambut dengan bermacam-macam teknik, salah satunya adalah ombre.
  • Hair Mask: Memberikan kelembapan ekstra, meremajakan, dan memperbaiki rambut.
  • Smoothing: Membuat rambut menjadi lebih halus dan lembut.
  • Balayage: Teknik pewarnaan rambut yang menciptakan tampilan rambut yang alami dan sun-kissed (berkilau alami).

3. Klinik

Klinik kecantikan di Salsa Beauty terdekat memang patut dipertimbangkan. Anda bisa berkonsultasi dulu sebelum melakukan perawatan kulit dan wajah. Di sini, Anda difasilitasi juga bila ingin melakukan perawatan kulit berjerawat. Tersedia perawatan seperti peremajaan kulit serta perawatan kolagen untuk mata. Untuk informasi lebih lengkap, kunjungi website Salsa Beauty dan pilih Our Service -> Clinic. Di dalamnya terdapat semua jenis perawatan kulit dan wajah beserta harga.

4. Waxing

Waxing adalah proses penghilangan bulu dengan metode khusus. Biasanya, perawatan ini dipilih oleh mereka yang ingin memiliki kulit tubuh halus tanpa bulu. Di Salsa Beauty terdekat, Anda bisa memilih tiga jenis perawatan waxing, yaitu ketiak, lengan, dan kaki. Perawatan bisa dilakukan full  atau setengah saja (half).

5. Nail Treatment

Salsa Beauty juga memberikan Nail treatment yang mencakup berbagai prosedur dan produk yang dirancang untuk meningkatkan kesehatan dan penampilan kuku. Jenis perawatannya mulai dari manicure-pedicure sampai nail art dan nail polish. 

Manicure adalah perawatan umum untuk kuku yang melibatkan pemotongan, penghalusan, dan penataan kuku. Biasanya, manicure juga mencakup perawatan kutikula, pemberian bentuk kuku, dan pewarnaan atau pemberian lapisan pelindung. Sedangkan, pedicure mirip dengan manicure, tetapi fokus pada perawatan kaki dan kuku kaki. Ini melibatkan pemotongan kuku kaki, penghalusan, perawatan kutikula, dan sering kali termasuk pemberian warna atau lapisan kuku kaki.

Nail Polish adalah aplikasi cat kuku agar kuku tampak estetik. Sementara itu, nail art melibatkan proses menghias kuku dengan menggunakan berbagai teknik seperti memberikan stiker, glitter, atau lukisan tangan untuk menciptakan desain yang unik.

6. Embroidery Service

Perawatan sulam pun bisa Anda temukan di Salsa Beauty. Mulai dari sulam alis, sulam bibir, sampai sulam eyeliner. Harga yang ditawarkan pun variatif, sekitar Rp2,5 juta.   Bagi Anda yang akan menikah, tersedia paket perawatan Wedding untuk laki-laki maupun perempuan. Dalam paketnya sudah terdapat perawatan tubuh seperti spa, V-spa, manicure, pedicure, totok wajah, back massage, sampai pijat refleksi.

Salsa Beauty Pricelist

Sebelum berkunjung untuk melakukan perawatam, ketahui informasi mengenai Salsa Beauty pricelist. Sehingga, Anda bisa menyiapkan bujet sesuai dengan perawatan yang dibutuhkan. Bila ingin melihat daftar yang lengkap, kunjungi website Salsa Beauty Centre. Berikut ini adalah rincian beberapa harga Salsa Beauty:

  • Harga Salsa Beauty - Waxing Underarm  - 30 Menit: Mulai dari Rp99.000
  • Harga Salsa Beauty - Super Volume Eyelash Extension - 90 Menit: Mulai dari Rp269.000
  • Harga treatment Salsa Beauty - Peeling Acne: Mulai dari Rp199.000
  • Harga treatment Salsa Beauty - Korea BB Glow: Mulai dari Rp269.000
  • Harga treatment Salsa Beauty - Eye Meso Rejuvenation: Mulai dari Rp279.000
  • Salsa Beauty pricelist - Creambath + Styling: Mulai dari Rp145.000
  • Salsa Beauty pricelist - Thai Massage: Mulai dari Rp179.000 (Salsa Beauty Spa Surabaya Khusus Wanita)
  • Salsa Beauty pricelist - Black Spa: Mulai dari Rp189.000 (Salsa Beauty Spa Surabaya Khusus Wanita)
  • Salsa Beauty pricelist - Beauty Bath Spa: Mulai dari Rp189.000 (Salsa Beauty Spa Surabaya Khusus Wanita).

Cara Dapat Promo Salsa Beauty 

Harga perawatan di Salsa Beauty bisa Anda dapatkan dengan harga lebih terjangkau lagi. Caranya dengan melakukan pemesanan melalui Traveloka. Tersedia banyak promo menarik. Selain itu, pemesanan voucher perawatan lebih mudah dan praktis. Anda bisa mendapatkan informasi lengkap mengenai berbagai treatment Salsa Beauty di Traveloka. Setelah itu, booking voucher secara praktis dan dapatkan diskon Salsa Beauty langsung serta tambahan kupon diskon lainnya yang bisa membuat hemat. Anda hanya perlu menunjukkan bukti pemesanan saat datang ke Salsa Beauty terdekat dari email yang dikirim Traveloka. Yuk, rawat tubuh, kulit, dan rambut di Salsa Beauty!