Xperience
/
Jungle Gym
Jungle Gym
Arena Bermain
Cocok untuk: Yang Berjiwa Bebas, Anak-anak
1 lokasi
Cari

Selengkapnya tentang Jungle Gym

Pernah mendengar Jungle Gym? Meski bernama Jungle Gym, tapi tempat ini bukanlah gym untuk orang dewasa berolahraga angkat beban. Sebenarnya, Jungle Gym adalah taman bermain di dalam ruangan yang terletak di Malaysia. Jungle Gym memiliki beberapa cabang yang tersebar di beberapa kota di Malaysia, seperti Kuala Lumpur, Selangor, hingga Pahang.

Jungle Gym cocok bagi Anda yang ingin mengajak si kecil bersenang-senang dengan bermain sambil belajar. Wahana-wahana permainan di Jungle Gym juga bisa melatih sensorik dan motorik si kecil agar lebih aktif bergerak. Anda juga bisa memesan tiket masuk Jungle Gym lewat Traveloka dengan mudah dan harga yang lebih terjangkau. Penasaran? Simak informasi selengkapnya di bawah ini, ya.

Harga Tiket Jungle Gym 2024 Terbaru

Harga tiket masuk Jungle Gym bisa dibeli dengan mudah di Traveloka. Berikut daftar harga tiket Jungle Gym terbaru yang wajib Anda ketahui:

  • Harga tiket masuk Jungle Gym - Toddler Weekday: Rp78.000
  • Harga tiket Jungle Gym Kids Weekday: Rp145.700

Untuk diketahui, tiket Toddler berlaku untuk anak-anak di bawah 2 tahun. Sedangkan tiket Kids berlaku untuk anak-anak berusia 2-16 tahun. Selain itu, tersedia tiket untuk orang dewasa yang hanya bisa dibeli secara offline di loket dengan harga RM10 atau sekitar Rp34.000 per orang. Tiket masuk ini berlaku untuk hari biasa mulai pukul 10.00 hingga 19.00 waktu setempat.

Setelah membeli tiket Jungle Gym di Traveloka, Anda tinggal datang langsung ke lokasi sesuai jadwal yang dipilih tanpa perlu reservasi ulang. Sebelum masuk taman bermain, tunjukkan voucher atau e-ticket Jungle Gym yang dikirim ke alamat email atau lewat Traveloka App kepada petugas yang berjaga.

Tentang Jungle Gym

Jungle Gym merupakan taman bermain indoor yang terkenal di Malaysia. Jungle Gym menyediakan berbagai fasilitas wahana permainan untuk bayi hingga anak-anak yang didesain dengan standar keamanan internasional. Taman bermain ini memiliki luas sekitar 1.700 meter persegi dengan wahana yang sangat lengkap. Bagi Anda yang membawa bayi di bawah 2 tahun, bisa mengajaknya bermain di area Baby Land. Jika si kecil di atas 2 tahun, Anda bisa mengajaknya bermain di semua area taman bermain ini. 

Fasilitas Jungle Gym

Jungle Gym memiliki sejumlah fasilitas wahana bermain terbaik yang bisa Anda nikmati bersama si kecil. Pada area Fun Land, tersedia wahana mulai dari seluncuran dengan berbagai bentuk dan ukuran, terowongan merangkak warna-warni dan halang rintang, trampolin, dan mandi bola. Selain itu, ada pula permainan tembak-tembakan berisi bola yang bisa dimainkan oleh si kecil.

Bagi Anda yang membawa anak di bawah 2 tahun, tersedia area Baby Land yang cocok untuk si kecil. Di sana, Anda bisa mengajarkan permainan-permainan yang merangsang sensorik dan motoriknya dengan baik. Selain itu, di waktu-waktu tertentu terdapat Dancing Time yang mengajak si kecil untuk menari dan dipandu oleh kakak-kakak dari Jungle Gym.

Tidak hanya itu, Jungle Gym juga menyediakan area Little Explorer yang berisi aktivitas-aktivitas seni dan kerajinan yang bisa dicoba si kecil dengan dipandu oleh orang tua atau walinya. Bagi Anda yang ingin mengadakan acara, Jungle Gym juga menyediakan area dan fasilitas khusus untuk Anda. Contohnya untuk merayakan hari ulang tahun si kecil dengan mengundang teman-temannya ke Jungle Gym.

Di samping itu, ada beberapa informasi penting bagi setiap pengunjung saat berada di Jungle Gym, yaitu:

  • Tidak diperkenankan membawa makanan dan minuman dari luar ke area bermain, kecuali botol air putih. Tersedia area khusus makanan dan minuman di Jungle Gym bagi pengunjung yang ingin membeli makanan/minuman.
  • Harga tiket masuk pada akhir pekan juga berlaku saat hari libur sekolah atau hari libur nasional.

Lokasi Jungle Gym

Jungle Gym memiliki beberapa cabang di Malaysia. Berikut daftar lokasi Jungle Gym yang wajib diketahui:

  • Atria Shopping Gallery: 2nd Floor, Jalan SS22/23, Damansara Jaya, Petaling Jaya, Selangor
  • Bangsar Shopping Centre: 4th Floor, Jalan Maarof, Bukit Bandaraya, Kuala Lumpur
  • LALAPORT: Lot L4-01B Mitsui Shopping Park, Lalaport Bukit Bintang City Centre, Kuala Lumpur
  • Starling Mall: Lot G-008 No.6, Jalan SS 21/37, Damansara Utama, Petaling Jaya, Selangor
  • Central i-City: i-City, Section 7, Shah Alam Selangor
  • SkyAvenue Genting: 4th Floor, Genting Highlands, Pahang
  • KL East Mall: Unit G3-25, 3rd Floor, Jalan Lingkaran Tengah 2, KL Timur, Kuala Lumpur
  • Berjaya Times Square: Level 3, Berjaya Times Square No.1, Jalan Imbi, Kuala Lumpur
  • The TOP: Level 4, Komtar No 1, Jalan Penang, George Town, 10000 George Town, Pulau Pinang

Demikianlah informasi lengkap tentang Jungle Gym, salah satu taman bermain anak terlengkap, terbesar, dan terbaik di Malaysia. Habiskan waktu bersama si kecil dengan bermain dan belajar di Jungle Gym. Segera pesan tiket masuk Jungle Gym dengan mudah lewat aplikasi Traveloka. Manfaatkan diskon dan promo menarik lainnya agar aktivitas Anda bersama si kecil jadi lebih hemat dan tentunya menyenangkan. Yuk, pesan tiket Jungle Gym di Traveloka dan dapatkan diskon menarik!